Jangan Salah, Ini Dia 5 Tips Aman Berwisata Saat Pandemi
Sekarang ini, kita masih diselimuti permasalahan akan pandemi covid-19 yang tak kunjung usai. Memang, tidak hanya negara kita saja yang terdampak melainkan seluruh dunia. Untuk itu, bagi kamu yang ingin liburan, kenali terlebih dahulu tips aman berwisata saat pandemi ini, ya.
Persiapkan Peralatan Kesehatan
Kesehatan adalah hal yang paling penting saat ini. Bagaimana tidak, kamu pasti tidak bisa menikmati liburan jika tiba-tiba jatuh sakit, kan? Kamu juga pasti merasa bersalah jika menularkannya kepada orang lain. Untuk itu, jangan lupa persiapkan peralatan seperti masker, face shield, hand sanitizer dan multivitamin.
Hindari Kerumunan
Yang namanya daerah wisata memang diisi oleh banyak orang. Tapi, demi keamanan kamu dan keluarga sebaiknya jangan mendekati kerumunan orang banyak terlebih dahulu. Ingat, jaga jarak sudah dianjurkan sedari dulu oleh pemerintah. Jadi, kalaupun kamu berkunjung ke tempat yang sangat ramai sekalipun, cobalah cari tempat yang tidak berkerumun.
Virus ini merupakan benda berukuran mikro dan sangat sulit terlihat. Sehingga kamu tidak pernah tahu dimana virus tersebut sudah menempel dan berada. Jadi, mengasingkan diri sendiri bukanlah hal buruk untuk dilakukan saat berlibur dikala pandemi ini.
Siapkan Bekal
Lebih baik jika kamu membawa makanan dan minuman sendiri dari rumah untuk menghindari kontak langsung dengan penderita. Apalagi jika tempat wisata yang akan kamu kunjungi tidak terlalu jauh dari rumah. Tidak masalah liburan dengan membawa bekal, kan? Anggap saja kamu sedang piknik di luar rumah.
Usahakan Tidak Terlalu Sering Menggunakan Fasilitas Umum
Karena kamu tidak mungkin tahu, mana orang yang terinfeksi dan mana yang tidak. Maka lebih baik mengurangi resiko dengan tidak terlalu sering menggunakan fasilitas umum. Walaupun harus terpaksa, cobalah untuk meminimalisir penularan. Misalnya dengan mencuci bersih sebelum dan sesudah menggunakan fasilitas umum tersebut.
Pengecekan dan Isolasi Mandiri
Walaupun kamu bisa memastikan kamu sudah mematuhi protokol kesehatan saat berwisata, namun kamu tetap perlu melakukan tes. Tes ini berguna untuk membuktikan apakah kamu tidak terjangkit pandemi tersebut. Lakukan tes sebelum dan sesudah berwisata. Jangan lupa isolasi mandiri setidaknya 14 hari sesuai anjuran pemerintah.
Itu tadi tips aman berwisata saat pandemi. Jangan sampai melewatkan tips ini ya! Stay safe and have a nice trip!
Post a Comment for "Jangan Salah, Ini Dia 5 Tips Aman Berwisata Saat Pandemi"