Tips Backpacking Murah dan Tidak Murahan
www.PesonaLampung.com -
Post a Comment
Halo pembaca PesonaLampung.Com, terimakasih sudah berkunjung ke
blog ini. Kali ini admin akan membagikan tulisan tentang Tips Backpacking Murah dan Tidak Murahan. Buat kamu yang suka atau ingin berlibur dengan cara backpacker, yuk disimak Tips Backpacking Murah dan Tidak Murahan.
Berlibur dengan cara backpacker saat ini semakin digemari. Cara berlibur satu ini memang dikenal murah. Sekaligus memberikan pengalaman liburan tidak terlupakan. Backpacker bisa menjadi pilihan berlibur tanpa perlu mengeluarkan banyak biaya.
Saat ini backpacker memang bukan hanya bisa dilakukan saat liburan ke luar negeri. Berlibur di dalam negeri juga sangat memungkinkan dengan cara ini.
Nah, bila tertarik untuk berlibur murah ala backpacker, berikut ini merupakan beberapa tips. Pastinya untuk berlibur backpacker murah yang sama sekali tidak murahan.
1. Buat detail perjalanan
Adanya detail perjalanan selama liburan bisa menghemat banyak biaya. Terutama bila berlibur di kota maupun negara yang sama sekali asing. Perencanaan dan detail perjalanan akan sangat membantu ketika membuat budget untuk liburan.
Semakin detail rencana perjalanan yang dibuat, maka akan semakin mudah pula merencanakn liburan murah. Rencanakan mulai dari transportasi serta biaya, sampai kira-kira apa yang akan dilakukan selama liburan. Sehingga memiliki gambaran bila harus mengeluarkan biaya untuk tiket masuk dan lain-lain.
2. Online booking
Meskipun liburan dengan cara backpacking, jangan sampai tidak melakukan persiapan apapun ya! Malah sebaliknya. Saat backpacking persiapan sebelum liburan seharusnya lebih matang dan terperinci.
Untuk memastikan mendapatkan harga termurah, jangan ragu untuk online booking. Bukan hanya booking untuk hotel saja. Saat ini sudah ada banyak tempat wisata yang menjual tiket secara online dengan berbagai pilihan harga promosi. Gunakan kesempatan tersebut untuk mendapat harga lebih murah.
3. Pertimbangkan pilihan transportasi
Salah satu keseruan dari backpacking merupakan kemudahan yang diberikan. Bagaimana tidak mudah bila hanya berlibur dengan menggunakan satu tas saja, bukan? Kemudahan ini juga bisa dioptimalkan menjadi liburan murah untuk pilihan transportasi.
Jangan terpaku dengan transportasi "mudah" yang mungkin justru akan lebih mahal. Seperti transportasi online dan taksi misalnya. Liburan ini bisa jadi kesempatan untuk mencoba berbagai transportasi publik di kota atau negara yang dikunjungi.
4. Coba makanan lokal
Biaya makan bisa sangat tinggi saat liburan bila tidak hati-hati. Salah satunya karena mudah tergoda mencoba jenis makanan di sekitar lokasi wisata, yang tentu saja harganya lebih mahal.
Demi menekan biaya liburan dan juga pengalaman baru, jangan ragu untuk mencoba makanan lokal. Cari tahu informasi mengenai tempat makan tradisional di kota tersebut, misalnya. Selain itu juga bisa mencoba makan di tempat makan favorit warga lokal. Selain lebih murah, rasa yang disajikan tentu lebih otentik.
5. Hindari membeli oleh-oleh
Oleh-oleh atau cendramata seakan tidak terpisahkan dari liburan. Meski saat backpacking, hal ini bisa menyulitkan. Selain harga yang tidak murah. Juga akan membebankan di dalam tas.
Sebagai kenang-kenangan, ganti oleh-oleh dengan foto. Baik itu polaroid atau bentuk digital. Tidak kalah bermakna, bukan?
Berlibur murah namun tidak murahan dengan backpacking memang bukan tidak mungkin. Tips di atas semoga membantu menyiapkan rencana liburan backpacking yang seru dan menyenangkan nantinya.
Demikian Tips Backpacking Murah dan Tidak Murahan, terimakasih sudah membaca
dan mengunjungi blog PesonaLampung.Com. Jangan lupa baca juga artikel
lain ^_^
Post a Comment for "Tips Backpacking Murah dan Tidak Murahan"